Resep dan cara membuat pempek ikan yang mudah
Pempek adalah salah satu makanan khas dari Palembang terbuat dari ikan yang digiling halus dan dicampur bersama tepung tapioka serta bumbu lain seperti garam, bawnag putih, dan garam.
Sudah makan nasi tapi masih ingin makan cemilan yang gurih dan pedas. Pempek bisa jadi salah satu pilihan yang tepat untuk kalian coba. Bagi kalian yang suka berkreasi membuat pempek dengan citarasa yang berbeda, kalian hanya membutuhkan beberapa bahan saja.
Resep pempek ikan tenggiri ada dibawah ini ya.
Bahan pempek:
Ikan tenggiri 500 gram
Tepung Tapioka 250 gram
Tepung terigu 100 gram
Bawang putih 3 siung
Garam secukupnya
Air secukupnya
Daun bawang 1 batang, iris halus
Minyak goreng
Bahan cuka:
Cabai rawit 5 buah
Cabai merah keriting 5 buah
Bawang putih 3 siung
Air putih 500 ml
Asam jawa 100 ml
Ebi 3 sdm
Gula merah 3 buah
Garam secukupnya
Penyedap rasa secukupnya
Cara membuat pempek:
1. Giling halus ikan tenggiri dan tambahkan tepung tapioka juga tepung terigu dan irisan daun bawang.
2. Rebus air tambahkan bawang putih dan garam yang sudah dihaluskan, dan campurkan ke dalam bahan adonan. Aduk rata dan sampai terbentuk adonan yang kalis.
3. Sementara itu rebus air yang sudah diberi sedikit minyak goreng sampai mendidih, ambil adonan dan bentuk sesuai selera. Kemudian rebus sampai adonan mengapung, lalu angkat dan tiriskan.
4. Panaskan minyak, goreng pempek sampai berwarna kuning kecoklatan angkat dan tiriskan.
Cara membuat cuka:
1. Panaskan air sebanyak 500 ml sampai mendidih. Tambahakan bumbu (Bawang putih, garam, dan ebi yang sudah dihaluskan), tambahkan juga, penyedap rasa, gula merah dan asam jawa.
2. Rebus sampai mendidih dan mengental.
3. Cuka siap disajikan bersama pempek.
Demikian resep pempek ikan tenggiri yang sederhana ini. Semoga terinspirasi dan selamat mencoba ya :)
Sudah makan nasi tapi masih ingin makan cemilan yang gurih dan pedas. Pempek bisa jadi salah satu pilihan yang tepat untuk kalian coba. Bagi kalian yang suka berkreasi membuat pempek dengan citarasa yang berbeda, kalian hanya membutuhkan beberapa bahan saja.
Resep pempek ikan tenggiri ada dibawah ini ya.
Bahan pempek:
Ikan tenggiri 500 gram
Tepung Tapioka 250 gram
Tepung terigu 100 gram
Bawang putih 3 siung
Garam secukupnya
Air secukupnya
Daun bawang 1 batang, iris halus
Minyak goreng
Bahan cuka:
Cabai rawit 5 buah
Cabai merah keriting 5 buah
Bawang putih 3 siung
Air putih 500 ml
Asam jawa 100 ml
Ebi 3 sdm
Gula merah 3 buah
Garam secukupnya
Penyedap rasa secukupnya
Cara membuat pempek:
1. Giling halus ikan tenggiri dan tambahkan tepung tapioka juga tepung terigu dan irisan daun bawang.
2. Rebus air tambahkan bawang putih dan garam yang sudah dihaluskan, dan campurkan ke dalam bahan adonan. Aduk rata dan sampai terbentuk adonan yang kalis.
3. Sementara itu rebus air yang sudah diberi sedikit minyak goreng sampai mendidih, ambil adonan dan bentuk sesuai selera. Kemudian rebus sampai adonan mengapung, lalu angkat dan tiriskan.
4. Panaskan minyak, goreng pempek sampai berwarna kuning kecoklatan angkat dan tiriskan.
Cara membuat cuka:
1. Panaskan air sebanyak 500 ml sampai mendidih. Tambahakan bumbu (Bawang putih, garam, dan ebi yang sudah dihaluskan), tambahkan juga, penyedap rasa, gula merah dan asam jawa.
2. Rebus sampai mendidih dan mengental.
3. Cuka siap disajikan bersama pempek.
Demikian resep pempek ikan tenggiri yang sederhana ini. Semoga terinspirasi dan selamat mencoba ya :)
Post a Comment for "Resep dan cara membuat pempek ikan yang mudah "