Resep bakso bakar (bakso ikan) dengan citarasa lezat

Salah satu makanan populer di Indonesia adalah bakso. Bakso atau baso adalah makanan yang terbuat dari daging sapi giling kemudian ditambahkan tepung tapioka beserta bumbu dan dibentuk bulat-bulat seperti bola lalu direbus sampai matang. Bakso tak hanya dapat dibuat dari daging sapi saja, namun ada beberapa bahan lain yang dapat dibuat menjadi bakso antara lain daging ayam, ikan, udang atau juga daging kerbau. Makanan ini biasanya disajikan dengan tambahan mi, bihun, seledri, tauge, bawang goreng dan bahan lainnya kemudian dihidangkan bersama kuah kaldu dalam keadaan panas-panas. Bagi kalian pecinta bakso, makanan ini sangat banyak ditemui dipedagang kaki lima atau restoran besar.

Selain dihidangkan dengan kuah kaldu, bakso juga dapat dijadikan bakso bakar sehingga menambah eksistensinya pada deretan jajanan makanan. Citarasa yang ditawarkan pun tidak kalah enaknya dengan bakso kuah, bakso bakar memberikan citarasa pedas, manis, dan gurih. Tentu bagi pecinta kuliner makanan yang satu ini, kalian sangat mudah mendapatkannya dipenjaja makanan tapi jika kalian igin berkreasi atau ingin mencoba membuatnya sendiri dirumah kalian bisa baca resepnya dibawah ini ya

Bahan:
Bakso ikan 40 butir (Boleh menggunakan bakso yang lain)
Tusuk sate 10 buah

Bumbu olesan:
Cabai merah 5 buah
Bawang merah 2 siung
Bawang putih 1 siung
Mentega 4 sdm
Saus sambal 3 sdm
Kecap manis 8 sdm
Garam secukupnya

Cara membuat:
1. Tusukkan bakso pada tusuk sate, isi pertusuk sate 4 butir bakso.
2. Haluskan bumbu (bawang merah, bawang putih, garam dan cabai) campurkan bersama kecap dan saus sambal aduk rata.
3. Lumuri bakso dengan bumbu olesan yang sudah dibuat.
4. Bakar bakso pada bara api kemudian olesi dengan mentega dan bakar sampai masak atau kering.
5. Angkat, dan hidangkan.

Bakso bakar dapat dijadikan camilan enak dirumah, selain itu bisa dijadikan tambahan lauk. Semoga terinspirasi dan selamat mencoba ya :)